Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Final Sepak Bola Asian Games 2018 - Korsel Punya Kans Balaskan Dendam Tim Putri

By Irfa Ulwan - Kamis, 30 Agustus 2018 | 09:20 WIB
Pesepak bola Korea Selatan Hee Chan Hwang (kiri) bersama Heung Min Son saat merayakan golnya kegawang tim sepak bola Uzbekistan pada babak Putra perempatfinal Asian Games 2018 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Senin (27/8/2018). (ANTARA FOTO/INASGOC/Charlie)

Hal itu didasari oleh kenyataan bahwa kedua negara tersebut adalah kekuatan besar persepakbolaan di Asia.

(Baca Juga: Jelang Piala AFF 2018, Perhelatan Dua Tahunan Itu Dapatkan Sponsor Resmi Baru) 

Adapun laga yang rencananya akan dihelat di Stadion Pakansari pada 1 September 2018 itu bisa jadi "ajang membalaskan dendam" Korsel kepada Jepang.

Pasalnya, di cabang sepak bola putri, langkah Korsel di Asian Games 2018 dihentikan Jepang pada babak semifinal.


Timnas U-23 Jepang menyanyikan lagu kebangsaan sebelum kick off babak pertama kontra Uni Emirat Arab (UEA) di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (29/8/2018).(INASGOC)

Berlaga di Stadion Gelora Sriwijaya, Jakabaring, Palembang, pada Selasa (28/8/2018), timnas putri Jepang mampu unggul tipis 2-1 atas timnas putri Korsel.

Jika timnas putra Korsel mampu mengalahkan timnas putra Jepang di partai final sepak bola putra, mereka sukses "menyelamatkan" mukanya dari sang tetangga.

(Baca Juga: Tiada Hal Lain bagi Mario Gomez Selain Persembahkan Gelar Juara untuk Persib Bandung) 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P