Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liga Mahasiswa 2018 - Tampil Heroik, Universitas Tanjung Pura Juara Kalimantan Conference

By BolaSport - Kamis, 4 Oktober 2018 | 18:09 WIB
Pemain Universitas Tanjung Pura, Sergio Akbar Desindra, melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang tim Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan Persatuan Guru Republik Indonesia dalam laga final Liga Mahasiswa 2018 zona Kalimantan di GOR Pangsuma, Pontianak, Rabu (3/10/2018). (DOK. LIMA)

Hanya semenit berselang, Untan kembali memperlihatkan kesiapan yang lebih baik dengan kembali memimpin perolehan skor.

Hazemi Rafsanjani menaklukkan kiper IKIP PGRI dari semipenalti.

Semenit berikutnya, Sergio mencetak gol kedua dirinya melalui aksi individual apik. Setelah mengambil bola dari penguasaan IKIP, Sergio berakselerasi di sayap kiri untuk kemudian melepaskan tembakan yang menusuk pojok atas tiang jauh gawang IKIP.

Skor 4-2 untuk Untan mengakhiri paruh pertama laga sengit ini.

Dua Digit Gol

Pendekatan Untan di babak kedua masih sama dengan paruh pertama. Efeknya masih sama pula. Determinasi Untan sulit dibendung IKIP PGRI.

Baru semenit paruh kedua laga berlangsung, sebuah serangan balik langsung berbuah gol. Sergio mencetak hattrick memanfaatkan kekalutan lini pertahanan IKIP PGRI.

(Baca Juga: Ronaldinho, Messi, hingga Ronaldo, Beragam Julukan untuk Bocah Perempuan Ajaib asal Amerika Serikat)

Pada menit ke-22, sebuah bangunan serangan apik, yang menjadi andalan IKIP sampai semifinal, berujung gol Hervi setelah menerima operan Yohanes.

Dua menit kemudian, El Fiqrie membuat gol keenam timnya, Untan. Kembali melalui serangan balik cepat, tembakan pertama si pemain bisa ditahan, tapi tidak dengan percobaan kedua.