Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hadapi Tim Liga 3 di Piala Indonesia 2018, Persela Lamongan Akui Buta Kekuatan Lawan

By Adif Setiyoko - Jumat, 21 Desember 2018 | 14:20 WIB
Penyerang Persela Lamongan, Loris Arnaud, merayakan gol ke gawang PS Tira, di Stadion Surajaya, Lamongan, Senin (28/5/2018). ( SAHLUL FAHMI/BOLASPORT.COM )

"Kami sangat tidak tahu. Makanya, kami harus serius dan alhamdulillah mulai awal latihan hingga tadi, anak-anak terlihat serius dalam latihan," ujar asisten pelatih Persela, Danur Dara, Kamis (20/12/2018).

Danur sudah berpesan kepada para pemain Persela untuk tidak meremehkan lawan, meski tim yang bakal dihadapi hanya berlaga di Liga 3.

Terlebih, Persela memiliki pengalaman kurang mengenakkan saat berjumpa dengan tim-tim dengan level di bawahnya.

"Kami punya pengalaman, uji coba lawan tim PON (Jawa Timur) hasilnya minor, lawan Persik (Kediri) juga seperti itu."

"Jadi, jangan sampai terjadi (terulang), itu pengalaman untuk kami," ucap dia.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Mungkinkah Wesley Sneijder ke Persib Bandung? #persib #persibbandung #wesleysneijder

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P