Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Autodromo Termas de Rio Hondo menjadi tempat di mana Cal Crutchlow berhasil meraih kemenangan ketiganya sejak berkarier di MotoGP pada tahun 2011.
Terakhir kali pebalap Inggris itu merasakan podium puncak yakni pada musim 2016 saat memenangi perlombaan di Republik Ceska dan Austria.
Cal Crutchlow sudah tiga kali naik podium di trek yang menggelar ajang MotoGP sejak tahun 2014 tersebut.
Dua podium sebelumnya diraih pada tahun 2015 dan 2017, yakni saat berhasil finis posisi ketiga.
2. Cal Crutchlow Jadi Pebalap Pertama Inggris yang Memimpin Klasemen Sejak Barry Sheene
Sebelumnya, Cal Cructhlow berhasil meraih 13 poin saat finis posisi keempat pada balapan seri perdana Qatar.
Kemenangan di GP Argentina berhasil membuat perolehan poin pebalap tim LCR Honda itu menjadi 38 poin.
Crutchlow saat berjarak 3 poin dari pebalap yang menempati posisi kedua, Andrea Dovizioso (35 poin).
Ini merupakan kali pertama pebalap asal Inggris mampu memimpin klasemen kelas premier sejak terakhir kali dicatatkan oleh Barry Sheene pada tahun 1979.