Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Digadang-gadang Jadi Pengganti Jorge Lorenzo, Jack Miller Justru Lebih Fokus untuk Kejar Target Pribadi

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Sabtu, 19 Mei 2018 | 18:09 WIB
Pebalap Pramac Racing, Jack Miller, bersiap-siap sebelum menjalani balapan seri ketiga GP Americas di Circuit of the Americas, Amerika Serikat, Minggu (22/4/2018). (DOK. ALMA PRAMAC RACING)

Semenjak comeback dari cedera kaki pada seri GP Australia musim 2017 lalu hingga seri keempat musim ini, Miller selalu finis di posisi 10 besar.

Posisinya di papan klasemen pebalap saat ini (ke-8) juga sedikit lebih baik ketimbang rekan satu timnya, Petrucci (9), yang mendapat dukungan motor tim pabrikan.

(Baca Juga: MotoGP Prancis 2018 - Jadwal Latihan Bebas hingga Lomba Live Trans 7)

"Saya sudah meraih posisi 10 besar dalam tujuh seri secara beruntun, itulah yang mereka cari," kata Miller.

"Saya pikir jika saya bisa menampilkan lebih dari itu maka saya bisa bersaing untuk posisi itu. Tapi saya harus menunggu dan melihat situasinya," ucap dia memungkasi.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P