Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Lebih lanjut, Cal Crutchlow juga mengomentari teknik di balik aksi penyelamatan Marquez yang menurutnya tidak dimiliki pebalap Honda lainnya.
"Cara dia mengendarai motor berbeda dengan kami. Sikutya menyentuh tanah saat dia akan jatuh atau menempelkan lututnya ke aspal," Crutchlow menjelaskan.
"Sementara sebagian besar pebalap akan duduk lebih ke tengah (saat akan terjatuh). Setelah 15 tahun berlomba, tiba-tiba Anda mulai mencoba mempelajari seperti yang dilakukan Marquez, tapi tetap saja gagal," sambung Crutchlow.
Cal Crutchlow mengakui jika Marc Marquez memiliki gaya balap yang alami.
(Baca Juga: Daftar Wakil Indonesia untuk Kategori Perorangan Kejuaraan Asia Junior 2018)
Sementara itu, seri balapan MotoGP Catalunya 2018 bakal digelar pada Minggu (17/6/2018).
Menurut rencanan, sesi balapan akan mulai bergulir pada pukul 19.00 WIB dengan didahului balapan Moto2 dan Moto3.