Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fernando Alonso Tertawakan Isu yang Menyebut Dirinya Bakal Pensiun pada 2021

By Bayu Nur Cahyo - Minggu, 22 Juli 2018 | 15:00 WIB
Pebalap McLaren-Renault, Fernando Alonso, tiba di sirkuit sebelum menjalani balapan GP Canada di Sirkuit Gilles Villeneuve, Montreal, Kanada, Minggu (10/6/2018). (MARK THOMPSON/GETTY IMAGES NORTH AMERICA/AFP PHOTO)

"Oh! Bagi mereka yang membaca (tentang) '2021' dari berita copy dan paste, kamu harus di sini dan mendengarkan nada ironi serta tawa yang kami buat...," ucap Alonso di akun Twitternya.

Melalui tulisannya itu, Alonso secara tersirat mengklarifikasi bahwa dirinya masih akan balapan di F1 pada 2021 dan menganggap bahwa ucapan dalam berita tersebut hanya sebuah lelucon.

Fernando Alonso bersama tim McLaren sedang bersiap untuk menjalani balapan di GP Jerman yang akan digelar hari ini, Minggu (22/7/2018).

Sirkuit Hockenheim akan menggelar F1 GP Jerman 2018 mulai pukul 20.10 WIB.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P