Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebalap dari tim McLaren, Fernando Alonso, memberikan klarifikasi atas pernyataannya di media.
Ketika ditanya soal perubahan peraturan baru yang akan terjadi di F1 musim 2021 mendatang, Fernando Alonso menyampaikan komentar yang mengejutkan.
"Saya tidak akan berada di F1 pada 2021. Jadi saya tidak peduli," kata Alonso dilansir BolaSport.com dari Crash.
"Saya akan berada di sofa menonton Tour de France (balapan sepeda) dan semua yang berhubungan dengan itu, bukan F1," ujar pria asal Spanyol ini menambahkan.
Sontak, ucapan Fernando Alonso itu tersebar dengan berbagai macam pemberitaan dan spekulasi.
Bahkan ada kabar yang menyebutkan bahwa Fernando Alonso sudah bersiap untuk mengakhiri karier balapannya di ajang Formula 1.
Namun demikian, juara dunia dua kali itu langsung memberikan klarifikasi untuk menyetop berbagai spekulasi.
(Baca juga: Marc Marquez Kembali Bikin Ulah dengan Jadikan Poin Valentino Rossi Sebagai Lelucon)
Alonso menggunakan akun Twitter pribadinya sebagai sarana untuk mengklarifikasi ucapannya yang sudah tersebar itu.
"Oh! Bagi mereka yang membaca (tentang) '2021' dari berita copy dan paste, kamu harus di sini dan mendengarkan nada ironi serta tawa yang kami buat...," ucap Alonso di akun Twitternya.
Ah!! Para los q leáis de “2021” del copia y pega, hay q estar aquí y hay q escuchar el tono irónico y la risas que nos pegamos....
— Fernando Alonso (@alo_oficial) July 21, 2018
Melalui tulisannya itu, Alonso secara tersirat mengklarifikasi bahwa dirinya masih akan balapan di F1 pada 2021 dan menganggap bahwa ucapan dalam berita tersebut hanya sebuah lelucon.
Fernando Alonso bersama tim McLaren sedang bersiap untuk menjalani balapan di GP Jerman yang akan digelar hari ini, Minggu (22/7/2018).
Sirkuit Hockenheim akan menggelar F1 GP Jerman 2018 mulai pukul 20.10 WIB.