Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Di pertandingan ini, total dara kelahiran Tahuna, 27 April 1992 ini bisa menyumbang 28 poin.
Dengan rincian 1 poin dari servis, 25 poin dari spike, dan 2 poin dari block.
Ketajaman gebukan Aprilia bahkan dua kali lipat lebih banyak dari penampilan pertamanya saat melawan Jepang.
Saat itu, ia hanya bisa mendulang 11 poin dari spike dan 1 poin dari block.
Amalia Fajrina Nabila menjadi penyumbang poin terbesar kedua melawan Hongkong dengan 11 spike.
Pada pertandingan berikutnya, tim asuhan Mohamad Ansori akan meladeni tim yang belum mendulang poin yakni Filipina, Sabtu (25/8/2018).