Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hands On dengan Nike Mercurial Vapor XII: Sepatu Eye-catching untuk Si Pecicilan

By BolaSport - Jumat, 7 Desember 2018 | 15:02 WIB
Nike Mercurial Vapor XII (ARHAN ILHAM)

Secara sol sepatu, Nike kembali menerapkan split-design dengan rancangan pul yang membantu akselerasi dan gigitan sepatu dengan tanah.


Nike Mercurial Vapor XII(ARHAN ILHAM)

Versi yang kami dapatkan adalah FG (Firm Ground) yang cocok untuk digunakan di lapangan rumput di Jakarta seperti Lapangan Stadion Madya (Senayan), Lapangan A dan B (Senayan), PTIK (Wijaya), dan Soemantri (Kuningan).

“Sejauh ini saya belum pernah mengalami yang namanya selip atau terpeleset ketika memakai desain pul seperti ini,” tutur Arhan.

Secara harga, Nike membuat dua versi sepatu ini, yakni Elite (Rp. 3.559.000 di situs resmi Nike Indonesia) dan Pro dengan retail di Rp. 1.799.000.

Oh ya, Vapor XII Elite ini merupakan sepatu identik dengan Superfly 6 Elite (Rp 3.969.000) dengan pengecualian Dynamic Fit Collar alias ekstensi sepatu yang meliputi angkle.
Vapor XII punya desain low cut classic.


Nike Mercurial Vapor XII(ARHAN ILHAM)

“Sepatu ini oke, ngegrip dan membungkus kaki. Walau, mereka yang punya kaki wide seperti saya pasti untuk pemakaian pertama akan terasa sakit,” lanjut Arhan.

“Namun, setelah tiga kali pakai sepatu dengan kulit FlyKnit itu akan membentuk di kaki Anda dan akan terasa sangat nyaman sekali,” lanjut pria yang menjadi top scorer di turnamen wartawan Persija Jakarta dengan memakai sepatu Mercurial Vapor beberapa waktu lalu itu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P