Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wow! Klub Elite Australia Buka Peluang untuk Pemain Indonesia karena Main di Liga Champions Asia

By Estu Santoso - Senin, 1 Januari 2018 | 21:12 WIB
Pemain Arsenal, Reiss Nelson (tengah), beraksi dalam laga persahabatan kontra Sydney FC di Sydney, Australia, pada 13 Juli 2017. (SAEED KHAN/AFP)

Empat pemain itu adalah bek Jordy Buijs (Belanda), penyerang asal Brasil, Bobo, serta duo gelandang: Milos Ninkovic (Serbia) dan Adrian Mierzejewski (Polandia).

”Kami memiliki nilai plus untuk satu pemain asing Asia yang ada. Mereka bisa berada di luar batas aturan gaji pada A-League,” kata Arnold.

(Baca juga: Kaleidoskop 2017 - 7 Top Scorer Liga Utama Asia Tenggara, Mirisnya Hanya Satu Pemain Lokal)

”Jadi kami ingin memperkuat skuat dengan orang Asia untuk membantu program tim ini pada Liga Champions Asia,” ucapnya yang dikutip BolaSport.com dari Fox Sport Asia.

Untuk kriteria pemain asing asal negara Asia, eks pelatih timnas Australia membeberkan beberapa hal.

"Kami mencari pemain dengan kecepatan dan pesepak bola yang bisa mengubah permainan,” ucap Arnold.

(Baca juga: Diperkenalkan Atletico Madrid, Ada Satu Komentar Lucu Diego Costa soal Liga Inggris)

”Kami selalu mencari, tetapi apakah Anda bisa mendapatkannya di sini atau tidak.”

Selain Sydney FC, Australia juga mengirim Melbourne Victory pada LCA 2018.

Melbourne juga mencari satu pemain asing anyar dari negara Asia untuk kompetisi regional ini.