Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, pada 2006, Hamann merusak citra tersebut saat bergabung dengan Bolton Wanderers.
Setelah meninggalkan Liverpool bergabung dengan Bolton, sang gelandang langsung berubah pikiran dan merasa tidak cocok dengan klub barunya.
"Saya setuju pindah ke Bolton, tapi dengan cepat saya sadar bahwa ini bukan klub yang cocok untuk saya," ucap Hamann.
Sehari setelah mengatakan hal tersebut, Hamann bergabung dengan Manchester City.
5. Robert Jarni
Mungkin banyak orang yang mengingat Jarni sebagai anggota dari timnas Kroasia yang berhasil menempati juara ketiga pada Piala Dunia 1998.
Bek sayap kiri tersebut telah menunjukkan janji besar pada Real Betis.
Namun, kemudian pada 1998, ia pindah ke klub Inggris, Coventry City.
Kepindahannya ke klub Inggris tersebut sangat sebentar, dan akhirnya Jarni bergabung ke Real Madrid dengan harga 3,4 juta pounds.
Keberadaan Jarni di Coventry diduga sebagai batu lompatan agar ia mampu bergabung dengan Madrid.