Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Beckham mengalami cedera metatarsal seperti Neymar setelah ditekel oleh pemain Deportivo La Coruna, Aldo Duscher, pada 10 April 2002 alias dua bulan sebelum Piala Dunia.
Cederanya Beckham sempat menimbulkan kekhawatiran bahwa dia akan absen di Korea Selatan-Jepang 2002.
(Baca Juga: Sanksi Rusia Dicabut IOC)
Apalagi, cedera itu ditengarai akan memaksanya menjalani 4-6 pekan untuk proses pengobatan, serta 2-4 minggu tambahan untuk rehabilitasi.
Beruntung bagi eks bintang Manchester United itu, dia bisa sembuh tepat waktu dan bisa berangkat bersama tim nasional Inggris.
Beckham tampil di semua pertandingan Inggris hingga babak perempat final, serta sempat mencetak gol saat Inggris mengalahkan musuh bebuyutan mereka, Argentina, pada penyisihan grup.
Ada beberapa kesamaan situasi antara Neymar dan David Beckham.
Mereka sama-sama cedera metatarsal jelang Piala Dunia. Mereka berdua juga sama-sama kapten tim nasional masing-masing, Brasil dan Inggris.
Secara kebetulan, Neymar kini memperkuat Paris Saint-Germain, klub terakhir yang diperkuat David Beckham sebelum gantung sepatu.
Bisakah Neymar mengikuti Beckham?