Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Begini Pemberitaan Media Asing Soal 4 Klub Baru Tujuan Michael Essien, Salah Satunya Raksasa Liga 1

By Adif Setiyoko - Selasa, 27 Maret 2018 | 15:56 WIB
Gelandang Persib Bandung, Michael Essien, saat melawan Sriwijaya FC di Piala Presiden 2018, Selasa (16/1/2018). ( HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/BOLASPORT.COM )

4. Bali United

Meskipun di Indonesia masih menjadi polemik, media Ghana, Ghanasoccernet.com, yang terbit pada Senin (26/3/2018), justru merumorkan Essien bakal klub Liga 1.

Klub raksasa yang dikabarkan akan menjadi pelabuhan baru Essien ialah Bali United.


Media Ghana.(https://ghanasoccernet.com)

Namun, rumor itu sepertinya akan pupus karena Bali United telah merekrut gelandang Milos Krkotic untuk memenuhi slot pemain asingnya.

Selain Milos, Semeton Dewata juga telah memiliki Nick van der Velden, Ahn Byung-keon dan Demerson Bruno.

(Baca juga: Usai Gagalkan Pesta Kemenangan Persib, Aleksandar Rakic Sampaikan Pujian Setinggi Langit untuk Liga 1)

Namun demikian, bukan tidak mungkin pemain barusia 35 tahun ini segera berseragam Bali United.

Pasalnya, nasibnya yang terdepak dari jajaran skuat Maung Bandung bisa saja terjadi pada pemain Bali United demi mendaratkan dirinya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P