Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Padahal, Arda Turan tampil cukup apik bersama Istanbul Basaksehir dengan cetak dua gol dalam 11 pertandingan.
Turan juga kerap jadi pilihan utama semenjak kembali ke tanah kelahirannya.
Ya, Arda Turan dipinjam dari Barcelona sebagai upaya Istanbul Basaksehir meraih trofi Liga Turki pertamanya.
(Baca Juga: Kalahkan Brighton, Manchester City Cetak Sejarah Baru di Liga Inggris)
Kini, klub ibukota Turki ini kumpulkan 66 poin di peringkat ketiga, hanya kalah selisih gol dari peringkat kedua, Fenerbahce, dan terpaut tiga poin dari Galatasaray di puncak klasemen.
Namun hukuman untuk Arda Turan membuat sang pemain akan melewatkan dua pertandingan sisa musim ini plus 14 pertandingan awal di musim depan.
Sebelum insiden ini terjadi, Arda Turan juga sempat membuat kontrofersi semenjak bermain di Liga Turki.
Pada bulan Maret, Arda Turan mengancam akan "menghancurkan" kepala dan mata seorang wartawan ketika dia dan istrinya diganggu saat makan malam oleh pertanyaan wartawan.