Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kabar Bahagia Hampiri Klub yang Dibela Evan Dimas dan Ilham Udin

By Adif Setiyoko - Jumat, 1 Juni 2018 | 20:35 WIB
Duo pilar Indonesia, Evan Dimas (belakang, tiga dari kiri) dan Ilham Udin (depan, dua dari kanan) pose bersama pemain Selangor FA sebelum menjamu Kedah FA di Stadion Cheras, Kuala Lumpur, Sabtu (26/5/2018) malam. (facebook.com/kedahfa.my)

Pada sesi press conference di kantor FAS tadi malam, Kamis (31/5/2018), Subahan menegaskan bahwa akan ada pergantian presiden pada 3 Juli mendatang, dan seluruh exco menginginkan RMS sebagai Presiden FAS.

(Baca juga: Batal Berseragam Timnas U-23, Kekecewaan dan Kesedihan Berkecamuk di Hati Winger Bali United)

Selain itu, Firdaus berharap bahwa semua pihak akan memberikan kesempatan bagi RMS untuk memimpin sepak bola Selangor meski ia kurang memiliki pengalaman.

"Dalam hal pengalaman, administrasi sebagai presiden, saya tidak dapat berkomentar karena RMS Belum pernah mengelola asosiasi sepak bola," ujarnya.

"Sejauh ini, RMS Secara aktif terlibat dalam urusan sosial di Selangor dan mungkin dia dapat memiliki sedikit banyak pengetahuan. Hanya sekarang, kami berharap RMS siap dengan tantangan yang lebih besar di Liga Super Malaysia," tambahnya.

"Manajemen FAS yang ada juga perlu membantu RMS dalam merampingkan struktur administrasi FAS," lanjutnya menjelaskan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P