Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
(Baca juga: Alasan Kuat Pelatih Timnas Malaysia Tak Pakai Pemain Naturalisasi Menuju Piala AFF 2018)
Namun memasuki menit ke-62, pemain tuan rumah yang juga mantan pilar Atletico Madrid, Yannick Ferrerita Carrasco ikut menyumbang gol.
Gol pemain sayap asal Belgia ini melalui sepakan 12 pas.
Tertinggal 1-3, Shanding Luneng yang merupakan tim papan atas berusaha mengejar.
(Baca juga: Ada Egy Maulana Vikri saat Lechia Gdansk Teruskan Tren Menang dan Pimpin Liga Polandia)
Akhirnya, mereka pun mampu menyamakan skor laga menjadi 3-3.
Dua gol itu sumbangan dari Zhang Chi (70’) dan Graziano Pelle (78’), eks penyerang timnas Italia dan Southampton.
(Baca juga: Ezra Walian Rasakan Kembali Sebagai Starter, Sayang Harus Terima Kenyataan Negatif)
Namun, Jiang Qiang pada menit ke-86 membuat keadaan berubah dengan golnya dan membuat Dalian Yifang menyegel kemenangan terbaru mereka pada Liga Super China.
Meski menang, anak asuh mantan pelatih Real Madrid, Bernd Schuster ini masih di posisi 13 klasemen sementara.
(Baca juga: Podolski Diusir Wasit dan Bersama Iniesta Rasakan Kekalahan Beruntun di Liga Jepang)
Mereka hanya berjarak dua level di atas tim teratas penghuni zona degradasi.
Sementara itu, Shandong Luneng turun ke posisi empat karena kekalahan ini.