Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arema FC Dihadapkan Dilema Bek Kanan-Kiri Jelang Lawan Persiba

By Ovan Setiawan - Jumat, 18 Agustus 2017 | 11:35 WIB
Dua pemain Arema FC, Johan Ahmad Alfarizi dan Syaiful Indra Cahya, berlatih terpisah didampingi oleh sport therapys Arema FC David Setiawan. (OVAN SETIAWAN/BOLASPORT.COM)


Bek kanan Arema, Syaiful Indra Cahya (kiri) menguasai bola dan coba diadang pemain bertahan Persiba, Abdul Rahman di Stadion Kanjuruhan, Kab Malang pada Minggu (1/5/2016). (SUCI RAHAYU/BOLA/JUARA.NET)

“Kemarin Alfarizi dan Syaiful memang ada sedikit masalah, tapi mereka bilang kepada saya kalau siap diturunkan."

"Tapi akan kita lihat di latihan terakhir kondisinya,” ujar pelatih yang akrab disapa Getuk ini.

Selain Junda, Joko mengaku akan memaksimalkan tenaga pemain baru Marco Kabiay yang akan turun menempati posisi bek.

Jika diturunkan maka pertandingan melawan Persiba akan menjadi debutnya di tim Arema FC.

“Kalaupun nanti dua pemain tersebut absen, kita sudah siapkan pemain yang siap."

"Ada Junda, ada juga Marco,” papar pelatih yang mengawali karir kepelatihannya dari Akademi Arema tersebut.

Meski tampil pincang di sektor belakang, Arema FC dipastikan akan menurunkan Juan Pablo Pino yang absen di laga sebelumnya karena menjalani hukuman akumulasi kartu.

Selain itu Arema FC juga memiliki tenaga baru di lini gelandang bertahan, Ahmet Atayev, yang dinilai tampil memukau di laga perdananya saat melawan Persib Bandung.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P