Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Polisi menangkap beberapa oknum suporter yang dinilai sebagai provokator.
Dilansir BolaSport.com dari Suryamalang.tribunnews.com, akibat kejadian ini, beberapa e-board dan kaca stadion pecah.
Detik-detik kericuhan lihat video berikut:
Keluhan Nwokolo
Sebelumnya, wasit Danilenko memimpin pertandingan Madura United melawan Persija Jakarta di pekan ke-21 Liga 1, Senin (21/8/2017) kemarin.
Menurut striker Madura United Greg Nwokolo, Danilenko membuat beberapa keputusan yang salah dan merugikan pemain.
Baca Juga:
“Jujur saja, babak pertama dia buat beberapa keputusan yang tidak adil. Beberapa kali ada pemain yang melakukan tekel keras yang bisa akhiri karir pemain, tapi wasit cuek saja dengan hal seperti itu,” keluh Greg.
Sejatinya, Greg bukan orang pertama yang mengeluhkan kinerja wasit asing yang bertugas di Liga 1.
Sebelumnya, ada juga Robert Rene Albert, pelatih PSM Makassar, yang menilai keberadan wasit asing masih belum mampu membawa dampak positif bagi Liga 1.