Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Vs Persegres - Tim Ibu Kota Pesta Gol di Bekasi

By Segaf Abdullah - Sabtu, 14 Oktober 2017 | 17:03 WIB
Pemain Persija merayakan gol ke gawang PS TNI di pekan 27 Liga 1 pada Sabtu (30/9/2017) di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat. (FERI SETIAWAN/SUPERBALL.ID/BOLASPORT.COM)

Enam menit berselang, Rudi menyumbangkan gol keduannya dalam laga ini setelah memanfaatkan umpan silang Bruno Lopes.

(Baca Juga: Bantai Tim Ronaldinho, Kurniawan Dwi Yulianto Kibarkan Bendera Indonesia di Negeri Orang!)

Persegres semakin terpuruk setelah tertinggal 0-3. Rohit Chand semakin membenamkan sang lawan lewat sundulannya pada menit ke-67.

Memimpin empat gol, Persija masih bernafsu mengubah papan skor. Alhasil, Bruno Lopes menutup kemenangan skuat Macan Kemayoran via sepakan penalti pada menit ke-79.

Adapun hasil 5-0 sekaligus menjadi kemenangan dengan margin terbesar untuk Persija sepanjang kompetisi bergulir.

Meskipun menang besar, Persija belum beranjak dari posisi keenam dengan 49 poin.

HASIL PERTANDINGAN

Persija Jakarta 5-0 Persegres Gresik United (Rudi Widodo 41', 61', Fitra Ridwan 55', Rohit Chand 67', Bruno Lopes 79' [pen])

SUSUNAN PEMAIN

Persija (4-3-3): 26-Andritany Ardhiyasa; 11-Novri Setiawan, 4-Ryuji Utomo, 33-Willian Pacheco, 29-Rezaldi Hehanussa; 29-Sandi Sute (18-M Hargianto 66'), 32-Rohit Chand, 27-Fitra Ridwan; 50-Bruno Lopes, 10-Rudi Widodo (17-Ambrizal Umanailo 79'), 20-Bambang Pamungkas (70-Pandi Lestaluhu 70')