Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bagi Persela, kemenangan membuat mereka semakin jauh dari degradasi.
(Baca juga: GALERI FOTO - Suasana Berkabung Stadion Surajaya Lamongan Pasca Choirul Huda Meninggal)
Namun, kemenangan ini dibarengi duka cita yang mendalam.
Sebab, pada menit ke-45, kiper sekaligus kapten tim mereka bertabrakan dengan rekan setimnya, Ramon Rodriguez.
Choirul Huda mengalami benturan dengan kaki Ramon Rodrigues setelah menghalau bola yang mengarah ke gawang.
Sang kiper langsung pingsan dan ditandu ke luar lapangan.
Choirul Huda sempat dirawat menggunakan alat bantu oksigen.
Kemudian ia dibawa ke rumah sakit Dr Soegiri dengan ambulance.
Choirul Huda akhirnya mengembuskan napas terakhir di RS Dr Soegiri.
(Baca juga: VIDEO - Detik-detik Sebelum Choirul Huda Meninggal Dunia, Ini Tragika yang Dialaminya)