Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini 15 Catatan Pekan Ke-31 Liga 1, Bangkitnya Legenda Timnas Indonesia, hingga Torehan Terburuk Persib sejak 1995

By Ramaditya Domas Hariputro - Kamis, 26 Oktober 2017 | 16:40 WIB
Logo Liga 1 (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

3. Selama dua kali pertemuan terakhir dengan Persib, Samsul Arif selalu berhasil membuat gol.

4. Gol Samsul Arif ke Persib menjadi yang ke-15 dan membuatnya menjadi satu-satunya pemain lokal dalam daftar lima besar top scorer sementara.

5. Legenda Timnas Indonesia, Bambang Pamungkas, menjadi pemain kedua yang berhasil membuat gol dengan tiga jersey berbeda.


Ekspresi striker Persija, Bambang Pamungkas alias Bepe saat timnya mengalahkan Semen Padang pada laga pekan ke-31 Liga 1 musim 2017 di Stadion Patriot, Kota Bekasi, 22 Oktober 2017. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM )

6. Semen Padang harus puas terjerumus ke zona merah menggantikan Perseru Serrui setelah menelan kekalahan dari Persija.

7. Kemenangan empat gol tanpa balas atas Mitra Kukar menjadi kemenagan terbesar yang didapat Borneo FC sepanjang Liga 1.

8. Teren Puhiri sukses membuat gol indah dengan aksi solo run. Terens lantas menjadi perbincangan hangat media asing terkait kecepatannya kala membuat gol.

9. Marquee player Mitra Kukar, Sissoko, dan Borneo FC, Shane Smeltz, mendapat kartu merah. Hal ini menjadi yang pertama kalinya di Liga 1.

10. Kiper Borneo FC, M Ridho, sejauh ini sudah membuat 96 penyelamatan gemilang. Catatan tersebut sukses mengalahkan Andritany yang menciptakan 90 penyelamatan.

11. Ferdinand Sinaga menjadi pemain lokal kelima yang membuat dua digit gol di Liga 1 sejauh ini.