Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Liga 1 mencatat, Made Andhika melakukan tekel sebanyak 92 kali yang berarti terbanyak kedua setelah rekan setimnya sendiri yakni Muhammad Taufiq dengan 97 kali tekel.
(Baca Juga: Klubnya Terdegradasi, Inilah 5 Pemain yang Masih Layak Tampil di Liga 1)
4. Dedik Setiawan (Arema FC)
Penyerang muda milik Arema FC ini kalah pamor dari bintang-bintang yang dimiliki oleh Singo Edan.
Padahal, Dedik merupakan pemain yang bisa menjadi pembeda bagi Arema FC.
Saat regulasi wajib memakai pemain U-23 di Liga 1 masih berlaku, Dedik seringkali mengisi posisi Cristian Gonzales.
Buktinya Dedik menjadi pencetak gol terbanyak ke-3 Arema FC hanya kalah dari Cristian Gonzales dan Esteban Vizcarra.
Dari 28 pertandingannya, Dedik berhasil mencetak 6 gol dan 2 asis bagi Singo Edan.