Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Perseru Secara Ajaib Lolos dari Degradasi, Bek Asing Ceritakan Perjuangan Timnya

By Muhammad Robbani - Rabu, 22 November 2017 | 19:11 WIB
Bek asing Perseru Serui asal Pantai Gading, Aime Boman, menceritakan kisah perjuangan timnya lolos dari ancaman degradasi. (MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

Dengan kondisi seperti itu, Perseru memutuskan untuk memainkan bola-bola panjang langsung ke depan kepada barisan penyerang.

(Baca juga: Demi Lindungi Pemain, Ketegasan Pelatih Timnas U-19 Malaysia Layak Dapat Pujian)

Pemain asing asal Jepang, Ryutaro Karube berhasil membuka keunggulan Perseru lewat tendangan bebas terukurnya pada menit ke-70.

"Lapangan menjadi becek di babak kedua. Lapangan licin karena ada banyak air sehingga kami tak bisa main dengan passing pendek. Harus langsung mengirim bola ke depan."

"Setelah hujan kami berhasil unggul 1-0 lewat free kick. Kami terus fokus, lapangan licin, dan terus mengerakan bola langsung ke depan," tutur Boman.

Strategi bola panjang tim berjulukan Si Hitam Jingga itu akhirnya membuahkan hasil dengan terciptanya gol yang dicetak Silvio Escobar.

Kemenangan itu membuat Arthur Bonai dan kawan-kawan mengakhiri kompetisi dengan mengumpulkan 37 poin.

Unggul dua poi atas Semen Padang yang di pertandingan terakhir juga menang 2-0 atas PS TNI.

"Setelah pertandingan, kami senang, semua goyang-goyang. Kemudian ada yang bilang Semen Padang menang," ujar Boman.

"Lalu, Escobar dengan lantang menyebut tak masalah karena kami juga menang hahaha," katanya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P