Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
(Baca Juga: Link Live Streaming PSIS Semarang Vs Arema FC, Laga Uji Coba Leg Kedua)
Peraih empat kali gelar top scorer liga Indonesia pun berharap agar manajemen Arema FC bersikap profesional kepadanya.
Gonzales ingin mereka bicara baik-baik kepadanya soal kepastian apakah dia masih dipakai untuk musim 2018 atau tidak.
“Saya sudah 24 tahun bermain sepak bola. Saya sudah tahu kalau pemain masuk dan keluar ke klub itu hal yang biasa. Tapi, tidak biasa kalau mereka tidak bicara. Seharusnya mereka bisa bersikap yang profesional dan bicara.”
“Bicara saja ‘hai Gonzales, kita sudah bicara dengan pelatih, tapi pelatih tidak mau sama kamu. Tidak apa-apa, asalkan bicara. Bagi saya itu biasa. Harus ada komunikasi,” tandasnya.
(Baca Juga: Ini Daftar 22 Pemain Indonesia Selection Vs Islandia, Duet Bepe-Gonzales di Lini Depan)
Menurut Gonzales, kerterbukaan sikap manajemen Arema tentang nasibnya sangat penting.
Bukan hanya untuk dirinya pribadi, tapi juga untuk para suporter Arema. Sebab, menurut Gonzales, mereka juga perlu tahu situasi yang kini terjadi seperti apa.
“Kita juga harus jujur pada masyarakat. Semua Aremania, Aremanita dan pecinta Arema harus tahu kondisinya seperti apa,” tutup Gonzales.