Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penyerang Timnas U-19 Ini Mendapatkan Posisi Idealnya di Bali United

By Yan Daulaka - Selasa, 9 Januari 2018 | 14:31 WIB
Hanis Saghara (kanan) bersama rekannya Feby Eka Putra (kiri) yang sama-sama eks penggawa Timnas U-19 saat diperkenalkan manajemen Bali United di Denpasar, Bali, Senin (4/12/2017). (YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM)


Hanis Saghara (kanan/rompi putih) berupaya menghindari hadangan bek kanan, I Made Andhika Wijaya dalam gim internal Bali United, Senin (8/1/2018) pagi di Lapangan Trisakti, Legian.(YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM)

Anak muda berwajah tampan berusia 18 tahun ini sering dimainkan sebagai gelandang serang di belakang striker utama.

Posisi ini menurutnya adalah posisi ideal yang selama ini dijalaninya, termasuk di skuat Garuda Jaya asuhan Indra Sjafri.

(Baca Juga: PSIS Coret 6 Pemain Usai Takluk dari Arema FC, Salah Satunya Pilar Asing PSM Musim Lalu)

Hal ini disampaikannya kepada BolaSport.com seusai menjalani sesi latihan akhir pekan lalu, Sabtu (6/1/2018) di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

"Posisi ideal saya di second striker atau tepatnya di belakang striker," katanya kepada BolaSport.com.

"Sekalipun dalam formasi dengan satu atau dua striker, saya ada di belakang. Tapi, secara umum bagi saya semuanya tergantung kebutuhan tim dan keputusan pelatih saja," ucap Hanis.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P