Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Robert Rene Alberts Kecewa dengan Aksi Pelemparan di GBLA Usai Persib Kalah

By Adif Setiyoko - Sabtu, 27 Januari 2018 | 14:55 WIB
Robert Rene Alberts. (SUPERBALL.ID)

 

"Mereka melempar botol, benar-benar botol (kaca) kepada kami dan itu bisa menyakiti siapa pun. Yang dilempar itu bukan botol plastik, tetapi kaca dan juga batu, Kami juga pegang botol dan batu itu," ucap Rene.

Rene menegaskan, hasil dari pertandingan pramusim seharusnya tak disikapi dengan reaksi berlebihan.

Persib Bandung telah dipastikan gagal lolos dari fase grup untuk lolos ke babak delapan besar Piala Presiden 2018 usai menelan kekalahan dari PSM Makassar.

Bermain sebagai tuan rumah, Persib malah dipermalukan PSM. Bahkan sejatinya saat Persib masih berpeluang lolos ke babak 8 besar, asalkan bisa menang telak atas PSM, tapi pada kenyataannya malah kalah.

Dalam pertandingan tersebut, skuat Maung Bandung harus mengakui keunggulan PSM Makassar saat ditekuk dengan skor 0-1.

(Baca Juga: Inilah 2 Keuntungan Besar Selangor FA Gaet Evan Dimas dan Ilham Udin)

Gol tunggal yang menjadi penentu kemenangan skuat Juku Eja dicetak Bruce Djite pada menit ke-59.

Pemain kelahiran Australia itu mencetak gol usai menyambar bola muntah hasil halauan penjaga gawang Maung Bandung, Natshir.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P