Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nama Ilija Spasojevic Belum Mendongkrak Penjualan Bali United Store

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 15 Februari 2018 | 16:26 WIB
Striker Bali United, Ilija Spasojevic, menjawab pertanyaan wartawan usai laga terakhir Grup D Piala Presiden 2018 antara Bali United vs Persija Jakarta di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Senin (29/1/2018). (YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM)

(Baca juga: Andik Vermansah Foto Bareng Sang Kekasih, Netizen Malah Mengira Judika Punya Istri Baru)

Bali United Store menyediakan berbagai macam merchandise kepada suporter yang ingin mendapatkan barang-barang original.

Selain jersey, ada botol minum, buku, pin, gantungan kunci, tshirt, jaket, bola, syal, dan topi.

Harga jersey yang dipakai para pemain Bali United dijual sebesar Rp 300 ribu dan Rp 150 untuk replika.

Kata Ervi, Bali United Store menyediakan alat pres nama bagi para suporter yang ingin menuliskan nomor punggung pemain idolanya.

"Jika pengunjung ingin menambahkan nama serta nomor punggung di belakang jersey, maka akan membayar biaya tambahan sebesar Rp 100 ribu," kata Ervi.

Bali United Store buka setiap hari sejak pukul 10.00 sampai 18.00 WITA.

Bila Bali United bermain pada malam hari, kata Ervi, toko tersebut akan dibuka pada pukul 13.00 WITA sampai pertandingan selesai.

Kerennya lagi semua produk di Bali United Store diproduksi sendiri oleh manajemen Bali United.

Mereka tidak pernah berpikiran untuk bekerjasama dengan apparel-apparel Indonesia ataupun luar negeri yang sudah terkenal.