Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bhayangkara FC Jalin Kerjasama dengan Perusahaan Katering

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 15 Maret 2018 | 17:49 WIB
Manajer Bhayangkara FC, Sumardji, bersama dengan Owner Nendia Primarasa, Heru Pujihartono, di mess Bhayangkara FC, Jakarta Selatan, Kamis (15/3/2018) ( MOCHAMAD HARY PRASETYA/BOLASPORT.COM )

Pada musim 2017, Sumardji sedikit curhat bahwa saat itu anak-anak asuhnya mendapatkan makanan yang bisa dibilang biasa saja.

Ia sampai memarahi yang masak dikarenakan makanan tersebut sepertinya tidak bernutrisi dan bergizi untuk juara Liga 1 2017 tersebut.

Terkadang Sumardji sampai harus membeli makanan bernutrisi seperti susu dengan uang pribadinya untuk anak-anak asuhnya tersebut.

Saat ini dengan adanya Nendia Primarasa, ia bisa sedikit tenang.

"Semoga dengan kerjasama ini bisa memberikan nutrisi yang lebih baik dan kami harapkan. Semoga juga kontrak ini tidak berakhir di tahun ini saja tetapi bisa sampai selanjutnya," kata Sumardji.

Sementara itu Owner Nendia Primarasa, Heru Pujihartono, memastikan bahwa ia siap profesional untuk memberikan makanan yang terbaik kepada pemain Bhayangkara FC.

Menu makanan seperti buah, daging, ayam, sayur, dan lain-lain akan dipersiapkannya saat Bhayangkara FC berlaga di kandang.

"Kami sudah membahas ini dengan tim dokter Bhayangkara FC dan kami semangat mempersiapkan semuanya. Saya berharap kerjasama ini bisa lebih lama ke depannya," kata Heru.

Untuk pembagian nutrisi juga sedang disesuaikan dengan jadwal pertandingan Bhayangkara FC.

Ia mengatakan harus melihat siapa lawan Bhayangkara FC dan makanan apa yang akan diberikannya.

"Saat menghadapi jadwal yang padat, kami akan konsultasi dengan tim dokter, nutrisi apa yang dibutuhkan karena tidak akan sama semuanya," kata Heru.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P