Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pemain dengan koleksi 12 gol di Liga 2 musim lalu, sebelumnya penggemar merek sepatu bola asal jerman, Adidas.
Namun, berkat sepatu Nike yang diberikan sahabatnya, Evan Dimas Darmono, saat menjuarai Piala AFF U-19 2013 lalu, kini dirinya memiliki lima sepatu Nike dengan berbagai varian.
(Baca Juga: Kalah pada Derbi Mahakam, Pelatih Mitra Kukar Tetap Bangga, Ini Alasannya)
"Dulu suka Adidas. Tapi, karena sepatu Nike hasil pemberian Evan, jadi sekarang lebih banyak memakai Nike. Tapi, saya kira keduanya sama bagusnya dan nyaman di kaki," ujar Mis usai latihan di Gelora Bung Tomo.
Selain itu, Mis memiliki tips untuk merawat koleksi sepatu bolanya agar awet dan tahan lama.
Ketika tidak dipakai harus di simpan ditempat yang sejuk jangan ditempat yang lembab.
"Harus di simpan di tempat sejuk dan tidak lembab. Apalagi pas selesai di cuci, jangan di jemur langsung kena sinar matahari. Bisa cepat rusak," ucap pemain asal Benowo Surabaya ini.
Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada