Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
(Baca Juga: Percaya Diri Tingkat Dewa, Pemain AS Roma Percaya Bisa Hentikan Mo Salah Sama Seperti Lionel Messi)
Pelatih kelahiran Majalengka, Jawa Barat ini juga mengatakan soal bolosnya dari kursus kepelatihan lisensi AFC Pro.
"Sebenarnya, kursus saya juga belum selesai. Tetapi, saya minta izin ke instruktur," ucap Djadjang.
"Sebenarnya, kursus itu selesainya pukul 11.30 WIB. Namun jam 10 pagi, saya sudah minta izin terbang ke Medan."
(Baca Juga: Evan Dimas: Jangan Sombong...)
Diakui Djanur, dia bisa tiba mendampingi tim di Stadion Teladan karena kebaikan Erry Sulistio selaku CEO NorthCliff.
NorthCliff adalah perusahan yang jadi sponsor utama PSMS musim 2018.
"Pak Erry yang menyiapkan tiket penerbangan dari maskapai Garuda. Kalau mengandalkan maskapai yang lain, mungkin akan lain ceritanya," kata Djanur.
(Baca Juga: Pasca Dibungkam Persija, Johor Darul Takzim Dihajar Striker yang Pernah Buat Persib Jengkel)