Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bak Jatuh Tertimpa Tangga, Sudah Kehilangan 4 Pemain Kunci, Arema Juga Harus Alami Kerugian Ini

By Nungki Nugroho - Jumat, 27 April 2018 | 06:22 WIB
Hanif Sjahbandi menunjukkan raut wajah kesedihan seusai Arema FC dikalahkan Madura United 3-2 di Stadion Pamelingan, Sabtu (21/4/2018). ( instagram.com/aremafcofficial )

Selain tidak bisa mendapat dukungan penuh dari para suporter, pemasukan uang tiket juga tentu akan mengalami penurunan.

Menurut Ketua Panpel Arema, Abdul Haris, tribune timur sendiri diperkirakan mampu menampung 7000 hingga 7500 penonton.

(Baca Juga : Tensi Tinggi Selalu Terjadi di Laga Persija Vs Persib, Ini Buktinya)

"Jika tiketnya Rp 40 ribu tinggal kalikan saja dengan jumlah penonton yang bisa ditampung tribun timur, mungkin kisaran Rp 300 jutaan," ujar Abdul.

"Tetapi sejak awal kami sudah berkomitmen akan menerima apapun sanksi yang diberikan," ucapnya menambahkan pada Kamis (26/4/2018).

Pertandingan antara Arema FC melawan Persipura akan disiarkan oleh televisi nasional Indosiar pada pukul 15.30 WIB di Stadion Kanjuruhan, Malang pada Jumat (27/4/2018).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P