Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tandang ke Samarinda, Pemain Muda Bali United Ini Beberkan Modal Utama Kalahkan Borneo FC

By Irfa Ulwan - Selasa, 22 Mei 2018 | 16:49 WIB
Penampilan I Made Andhika Wijaya (kiri) saat berduel dengan pemain Perseru, Indra Permana (kanan) di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (5/4/2018). (YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM)

Kemenangan terakhir didapat saat Borneo FC menang di kandang dengan skor 2-1 dari Arema FC.

(Baca Juga: Babak Baru Kericuhan Usai Laga PSM Vs Borneo FC)

Namun, meski berdasarkan hitungan matematis Bali United lebih diunggulkan, pemain kelahiran Juli 1996 silam itu tetap tak meremehkan tuan rumah.

"Kami memang memiliki keyakinan untuk bisa meraih hasil terbaik di pertandingan besok. Tapi keyakinan tersebut tetap tidak akan mengurangi sikap respek kami terhadap tim tuan rumah," katanya menambahkan.

Ia juga mewaspadai kekuatan Pesut Etam yang bakal mendapat dukungan langsung dari para pendukung setianya.

"Borneo FC juga merupakan tim bagus. Apalagi mereka akan bermain di kandang sendiri yang pastinya memiliki motivasi tinggi meraih hasil maksimal," tutur Andhika mengakhiri.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P