Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSMS Medan Vs Arema FC - Laga Selesai, Singo Edan 2 Kali Dibungkam Mistar Gawang

By Adif Setiyoko - Sabtu, 26 Mei 2018 | 23:13 WIB
Pemain PSMS Medan, Legimin Rahardjo (kedua dari kiri), memeluk kiper Dhika Bayangkara usai mengalahkan Sriwijaya FC dalam laga lanjutan Liga 1 di Stadion Teladan, Medan, Jumat (18/5/2018). (ABDI PANJAITAN/BOLASPORT.COM)

Wilfried Yessoh kembali menjadi momok menakutkan bagi Dendi Santoso dan kawan-kawan.

Bomber asal Pantai Gading ini kembali mencetak gol untuk memperlebar keunggulan.

Melalui skema yang sama, striker 26 tahun ini sukses memanfaatkan bola rebound.

Berawal dari skema tendangan bebas, tendangan yang dieksekusi oleh kapten Legimin Rahardjo gagal menjebol gawang.

 

A post shared by Go-Jek Liga 1 (@liga1match) on

Bola hasil tendangan Legimin hanya membentur mistar gawang, namun lagi-lagi Wilfried Yessoh berada di posisi yang sempurna.

Ia lantas menyambar bola rebound dan menceploskan bola ke gawang.

Skor 2-0 bagi PSMS Medan bertahan hingga babak pertama usai.

(Baca juga: Pesta Gol! Inilah 5 Pemain yang Sukses Torehkan Brace pada Pekan ke-10 Liga 1 2018)

Laporan babak kedua

Sejak peluit babak kedua dibunyikan oleh wasit, tim tamu mengubah strategi mereka dan mengawali laga dengan agresif demi memperkecil keadaan.