Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bertandang ke Bantul, Rombongan Bonek Dilarang Lewati Kota Solo

By Adif Setiyoko - Sabtu, 2 Juni 2018 | 16:13 WIB
Kepala Polres Surakarta, Kombes Pol AKBP Ribut Hari Wibowo dan Wakil Kepala Polres Surakarta AKBP Andy Rifai saat press release, bersama tersangka MAP (kiri) dan AKS (kanan), Selasa (17/4/2018). (CHRISTINA KASIH/BOLASPORT.COM)

Selain tidak boleh melewati Solo, Bonek hanya mendapatkan kuota 1.000 tiket.

Padahal, sebelumnya, ada sekitar 5.000 Bonek yang menyaksikan pertandingan langsung saat Persebaya melawan PS Tira di di Stadion Sultan Agung pada pertengahan April 2018.

Kapolresta Solo, Kombespol Ribut Hari Wibowo, yang dikonfirmasi terpisah menyatakan polisi akan mencarikan jalur yang aman dan mengawal Bonek.

Langkah itu dilakukan agar tidak ada konflik di jalan.

(Baca juga: Mari Bedah Statistik Ricky Fajrin di Timnas U-23, Apakah Lebih Baik dari Rezaldi Hehanussa?)

"Kami akan mencarikan jalur yang aman dan kawal semaksimal mungkin supaya tidak ada konflik di jalan," ujar Wibowo.

Wibowo juga mengkonfirmasi terkait adanya pertemuan dan kesepakatan bersama antara Polresta Solo, Bonek, dan Pasoepati Solo menyusul akan digelarnya pertandingan Persija versus Persebaya di Bantul, Yogyakarta, Minggu (3/6/2018).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P