Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Kunci Kemenangan Semeru FC di Piala Indonesia

By Suci Rahayu - Senin, 2 Juli 2018 | 14:25 WIB
Pemain Persigo Semeru FC merayakan kemenangan mereka atas PS Mojokerto Putra pada laga pekan ke-5 Grup Timur Liga 2 di Stadion Semeru Lumajang, Jawa Timur, Senin (14/05/2018) sore. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Tapi, Miko meminta kesuksesan atas PS Badung tidak disikapi berlebihan oleh Nugroho Mardianto dan kolega. Apalagi, mereka juga tak punya target khusus.

“Target kami mengalir saja, pada intinya di tahap awal ini kami pakai untuk merotasi pemain saja. Karena tidak semua pemain mendapatkan kesempatan bermain di Liga 2. Jadi, kami mengalir saja targetnya,” tambahnya.

Pada babak selanjutnya, Semeru FC akan menunggu pemenangan duel antara Persewangi Banyuwangi melawan Perse Ende.

Kedua tim, secara level bermain berada di bawah Semeru FC karena masih berlaga di Liga 3.

(Baca Juga: Marko Simic Saksikan Laga Kroasia Vs Denmark dengan Penuh Rasa Khidmat)

“Kami siap harus main di mana pun. Kalau harus bermain di Banyuwangi kami siap dan itu lebih dekat. Tapi kalau harus datang ke Ende juga tidak ada masalah bagi kami. Siapa pun lawannya kami siap,” tutup Miko.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P