Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persela Vs Persipura - Pelatih Anyar Mutiara Hitam Siap Curi Poin di Lamongan

By TB Kumara - Minggu, 29 Juli 2018 | 15:55 WIB
Pelatih Persipura Jayapura Amilton Silva de Oliviera (kanan) dan analisis teknik Fabio Oliviera. ((KOMPAS.com / Hamzah))

Eks pemain PSIM Jogjakarta ini mengakui jika lawannya memiliki pelatih dan pemain yang berkualitas, apalagi pemain asing mereka juga bagus.

"Tapi, kami juga memiliki pemain yang tidak kalah bagus," tutur pelatih Persipura U-21 pada 2014 tersebut.

"Saya respek kepada pemain dan pelatih Persela, mereka memiliki pelatih yang bagus. Tapi, ini pertandingan. Persipura main untuk menang, datang tidak untuk seri," ujar Amilton.

Tidak hanya itu, pada laga nanti, Amilton sudah bisa memainkan dua pemain baru yang didatangkan dari Persija, Valentino Telaubun serta Addison Alves

(Baca Juga: Satria Tama Buka Suara Soal Empat Clean-Sheet dari Lima Duel Terakhir Madura United)

"Ya, kemungkinan kami akan memainkan pemain baru (Valentino dan Adison Alves). Tapi, Marcio (Marcio Rosario, red.) masih belum bisa main di laga nanti," ucap Amilton.