Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

3 Pemain Lokal Akhirnya Sukses Dobrak Dominasi Legiun Asing di Tubuh Tim Persib Bandung

By Adif Setiyoko - Kamis, 2 Agustus 2018 | 13:51 WIB
Skuat Persib Bandung pada pekan ke-14 Liga 1. ( ALVINO HANAFI/BOLASPORT.COM )

Sementara Jonathan Bauman sukses membukukan enam gol untuk Maung Bandung.

Sedangkan gelandang asing asal Korea Selatan, Oh In-kyun berhasil menorehkan 3 gol untuk Persib.

Mereka adalah tiga orang yang menyumbang seluruh perolehan gol Maung Bandung sejak awal musim Liga 1 hingga laga melawan Barito Putera pada pekan ke-17 (sebelum laga melawan Persebaya).

(Baca Juga: Timnas Indonesia Tak Perlu Raih Medal Emas Asian Games 2018, Ada Tawaran Lebih Berharga)

Artinya, total 22 gol Persib seluruhnya dibukukan oleh legiun asing, dengan rincian, Ezechiel 13 gol, Bauman 6 gol, dan In-kyun 3 gol.

Sejak laga antara Persib kontra Persebaya, kini muncul tiga sosok pemain lokal yang tampil meruntuhkan dominasi pemain asing.

Pemain lokal pertama yang berhasil mencetak gol bagi Persib adalah Supardi Nasir.


Aksi bek Persib Bandung, Supardi Nasir, saat tampil melawan Sriwijaya FC pada partai pembukaan Piala Presiden 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kab. Bandung, Selasa (16/1/2018). ( HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/BOLASPORT.COM )

Supardi adalah kapten tim sekaligus pemain lokal pertama Persib Bandung yang muncul sebagai pendobrak dominasi pemain asing.

Supardi langsung tampil menggebrak saat Persib bertandang ke markas Persebaya Surabaya. Pemain berusia 35 tahun itu sukses mencetak dua gol.