Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tiket Lawan Persija Ludes, Panpel Arema FC Tak Buka Loket di Hari Pertandingan

By Ovan Setiawan - Sabtu, 4 Agustus 2018 | 07:47 WIB
Pendukung Arema FC, Aremania, memberi dukungan di Stadion Gajayana saat Arema FC melawan Perseru Serui pada pekan 12 Liga 1 2018 di Stadion Gajayana Malang, Jawa Timur, Rabu (06/06/2018) malam. ( SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

Seperti laga-laga biasanya, panpel Arema FC mencetak setidaknya 44.500 tiket sesuai dengan kepasitas Stadion Kanjuruhan.

Sementara harga tiket untuk pertandingan melawan Persija memang berbeda dari biasanya. Tiket ekonomi dibandrol 40 ribu rupiah, VIP 150 ribu rupiah, dan VVIP 200 ribu.

Antusiasme penonton pada duel ini tidak hanya berasal dari Aremania, demikian juga suporter Persija.

(Baca Juga: 4 Pelatih Lokal Bersinar di Tengah Dominasi Asing di Liga 1 2018)

The Jakmania, kelompok suporter Macan Kemayoran, juga sudah memborong 8.500 tiket.

"Dari suporter Persija juga sudah memborong 8.500 tiket. Ini merupakan bukti bahwa kedua kelompok suporter akan sama-sama membangun citra positif," tutur Sudarmaji.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P