Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Bandung Hadapi 12 Laga Tanpa Diperkuat Deretan Pilar Utama akibat Sanksi Larangan Bermain

By Metta Rahma Melati - Sabtu, 4 Agustus 2018 | 18:32 WIB
Skuat Persib Bandung pada pekan ke-14 Liga 1. ( ALVINO HANAFI/BOLASPORT.COM )

Supardi Nasir pada awal-awal musim dikenai sanksi empat laga larangan bermain.

Kapten Persib itu dikenai sanksi tersebut akibat menanduk wasit Dwi Purba Adi Wicaksana saat Persib melawan Mitra Kukar pada 8 April lalu.

Pada putaran pertama Supardi harus absen saat Persib melawan Arema FC, Borneo FC, Persija Jakarta, dan Madura United.

Lalu gelandang Oh In-kyun dihukum dua laga dilarang bermain pada laga Persib melawan Perseru Serui dan Persela Lamongan di putaran pertama.

Oh In-kyun mendapat sanksi tersebut karena dianggap melakukan pelanggaran disiplin saat Persib melawan Persija pada 30 Juni lalu.

Kemudian Hariono dan Bojan Malisic yang masing-masing disanksi dua laga larangan bermain.

(Baca Juga: Skenario Kelolosan Timnas U-16 Indonesia ke Semifinal Piala AFF U-16 2018)

Bojan Malisic disanksi karena menginjak pemain lawan saat laga Persib melawan Persela pada 16 Juli lalu.

Sementara Hariono menyikut Diego Assis di laga tersebut.

Keduanya absen di laga Persib melawan PS Tira pada 30 Juli lalu dan Sriwijaya FC pada Sabtu (4/8/2018).

(Baca Juga: Tolak Chelsea dan Gabung AC Milan, Begini Penjelasan Gonzalo Higuain)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P