Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sebab, selain kalah di kandang, hasil kurang baik itu didapatkan pada saat asa mereka tengah tinggi-tingginya setelah kedatangan juru racik anyar.
(Baca juga: Klausul Pembelian pada Kontrak Bintang Timnas U-23 Malaysia di Asian Games 2018 Capai 53 Miliar)
Lain, Persebaya Surabaya, lain pula Arema FC.
Klub yang berasal dari selatan Jawa Timur itu juga tak berdaya di hadapan tuan rumah Persib Bandung.
(Baca juga: Bukti Baru, Liga Thailand Jadi Kompetisi Sepak Bola Paling Tertata se-ASEAN)
Berlaga di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis (13/9/2018), klub kebanggaan arek-arek Malang tersebut tunduk dengan skor 0-2.
Dua gol dari Atep (43') dan Bojan Malisic (63') tak mampu dibalas oleh Hamka Hamzah dkk.
(Baca juga: Rekan Senegara Mohamed Salah Jadi Incaran Selangor United untuk Liga Malaysia 2019)
Nasib sama juga didapatkan oleh Persela Lamongan yang bermain di pulau seberang, Laskar Joko Tingkir harus mengakui keunggulan tuan rumah.
Padahal, sepanjang laga Persela telah memberikan perlawanan yang sengit kepada Bali United.