Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Permainan Ardi Idrus Kala Bersua Persija Tuai Kritik dari Legenda Persib: Emosinya Berlebihan!

By Irfa Ulwan - Senin, 24 September 2018 | 19:10 WIB
Pemain Persib Bandung era 90-an, Yudi Guntara, saat masih membela Maung Bandung. (DOK. BOLA)

Salah satunya adalah ketegangan sekaligus friksi-friksi antarpemain yang terjadi di atas lapangan sepanjang pertandingan berjalan.

(Baca juga: Ryuji Utomo Cetak Sejarah untuk Indonesia di Liga Thailand, saat Klubnya Nyaris Kalah)

Pertandingan memang berjalan dengan sengit dan dalam tensi yang tinggi.

Kedua tim yang sama-sama ngotot menjadikan 22 pemain yang berada di atas lapangan berjuang mati-matian untuk meraih hasil tersebut.

(Baca Juga: Ayah Haringga Sirla Angkat Suara, Ini Harapannya untuk Hukuman Pelaku Pembunuh Anaknya)

Hal ini berbanding lurus dengan emosi, semangat, dan gairah yang pada akhirnya meluap-meluap.

Namun, salah seorang legenda hidup skuat Maung Bandung, Yudi Guntara menyoroti tindak tanduk satu pemain Persib yang menurutnya cenderung tak mampu mengontrol emosinya.

Pemain itu adalah Ardi Idrus.


Full Back kiri Persib Bandung asal Ternate, Ardi Idrus saat mencium lambang klub kebanggaan masyarakat Jawa Barat, Persib Bandung. ( ALVINO HANAFI/ BOLASPORT.COM )

Kendati menurut Yudi itu menjadi hal yang wajar terjadi pada pertandingan sekelas Persib versus Persija, tetapi ia tetap menyanyangkan hal itu.