Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Terlepas dari pertahanan kedua tim yang masih solid, barisan penyerangan tim Mutiara Hitam maupun Bajul Ijo memang tak mampu memanfaatkan kesempatan itu.
(Baca Juga: Link Live Streaming Persipura Vs Persebaya - Tim Tamu Menanggung Masalah Besar)
Boci, sapaan akrab Boaz, menjadikan Persipura bisa bernapas lega pada paruh waktu.
Mendapatkan umpan matang dari Gunansar Mandowen, Boaz yang berdiri di kotak penalti Persebaya langsung menghukum Miswar Saputra dengan sepakan kaki kiri keras.
Bola meluncur ke tiang dekat dan tak mampu lagi diantisipasi oleh penjaga gawang.
(Baca Juga: Link Live Streaming Persipura Vs Persebaya - Tim Tamu Menanggung Masalah Besar)
Susunan pemain:
Persipura Jayapura: Dede Sulaiman; Yustinus Pae, Ricardo Salampessy, Valentino Telaubun, Marcio Rozario; Imanuel Wanggai, Muhammad Tahir, Gunansar Mandowen; Prisca Womsiwor, Boaz Solossa, Hilton Moreira
Pelatih: Osvaldo Lessa Filho
Persebaya Surabaya: Miswa Saputra; Abu Rizal Maulana, Andri Muladi, Otavio Dutra, Ruben Sanadi; Rendi Irwan, Misbakhus Solikin, Fandi Eko Utomo; Irfan Jaya, Riky Kayame, Oktafianus Fernando
Pelatih: Djadjang Nurdjaman
GOL! @persipura63.
Boaz Solossa. Boom#JYPAvPSBY pic.twitter.com/4ZxWkNhpI8
— Go-Jek Liga 1 (@Liga1Match) October 30, 2018