Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada menit ke-27, Samsul Arif nyaris membuat Barito unggul andai sepakannya tak dihalau oleh Angga Saputro, kiper PS Tira.
Upaya serangan demi serangan yang dilakukan oleh skuat asuhan Jacksen F Tiago akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-44.
Sundulan Ady Setiawan setelah memanfaatkan umpan dari Marcel Sacramento berhasil membuat Barito unggul 1-0 atas PS Tira.
Skor 1-0 menutup jalannya pertandingan babak pertama antara Barito Putera melawan PS Tira pada pekan ke-29 Liga 1 2018 di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Senin (5/11/2018).
(Baca juga: Link Live Streaming Barito Putera Vs PS Tira, Jacksen F Tiago Ingin Akhiri Puasa Kemenangan)
GOL! @PSBaritoPutera.
Sundulan mematikan dari pemain muda Ady Setiawan #BRTOvPTRA pic.twitter.com/Y3hfsmkwH6
— Go-Jek Liga 1 (@Liga1Match) November 5, 2018
Susunan Pemain:
Barito Putera (4-2-1-3): Muhammad Riyandi; Nazar Nurzaidin, Aaron Evans, Dandi Maulana, Rony Beroperay; Muhammad Rafi, Matias Cordoba; Ady Setiawan; Douglas Packer, Samsul Arif Munip, Marcel Sacramento
Pelatih: Jacksen F Tiago
PS Tira (4-3-3): Angga Saputro; Muhammad Kasim Slamat, Didik Wahyu, Abu Bakr, Abduh Lestaluhu; Jeon Woo-young, Manahati Lestusen, Izmy Hatuwe; Ahmad Nufiandani, Aleksandar Rakic, Dzmitry Rekish
Pelatih: Nilmaizar