Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berita Liga 1 2018 - Persib Akan Kehilangan Bauman hingga Persebaya Turut Ramaikan Jalur Juara

By Irfa Ulwan - Rabu, 7 November 2018 | 10:00 WIB
Pemain Persib Bandung, Jonathan Bauman (kiri) dan Oh In-kyun, saat tampil melawan PSM Makassar pada pekan kesepuluh Liga 1 2018 di Stadion GBLA, Bandung, Rabu(23/05/18). ( MUHAMMAD BAGAS/BOLASPORT.COM )

Menjelang laga kontra tuan rumah Persipura Jayapura, Bali United dalam masalah besar.

Bali United terancam tanpa 12 pemain karena kendala cedera, gabung tim nasional, dan akumulasi kartu.

Dilansir BolaSport.com dari Tribun Bali, dalam sesi latihan di Gelora Legian, Selasa (6/11/2018) pagi, ada depalan pemain yang menjalani terapi akibat cedera.

(Baca selengkapnya di: Bali United dalam Petaka, 12 Pemain Terancam Absen saat Hadapi Tuan Rumah Persipura)

5. Persebaya Ramaikan Peta Perebutan Juara


Gelandang Persija Jakarta, Ramdani Lestaluhu dijaga ketat bek Persebaya, Otavio Dutra, di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (4/11/2018).(Media Persija Jakarta)

Persebaya Surabaya semakin percaya diri dalam menatap sisa kompetisi Liga 1 2018 setelah sukses membantai Persija Jakarta dengan skor 4-0 pada pekan ke-29. Mereka siap mengalahkan PSM Makassar demi membantu Persib.

Saat ini, Persebaya Surabaya masih menyisakan lima laga sisa pada Liga 1 2018 dan siap menang atas PSM Makassar untuk membantu perjuangan Persib Bandung.

Pada pekan ke-30, Persebaya akan menjamu tamu spesial pemuncak klasemen sementara, PSM Makassar di Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (10/11/2018).

Meski menghadapi pemuncak klasemen, kapten Persebaya, Rendi Irwan tidak gentar.

(Baca selengkapnya di: Persebaya Punya Dua Tujuan untuk Kandaskan PSM Makassar, Salah Satunya Bantu Persib di Liga 1 2018)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P