Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persebaya Vs PSM - Bajul Ijo Unggul pada Babak Pertama

By Nungki Nugroho - Sabtu, 10 November 2018 | 19:17 WIB
Penyerang Persebaya Surabaya, Ferinando Pahabol, merayakan golnya seusai membobol gawang PS TNI pada pertandingan Grup C Piala Presiden 2018, Kamis (18/1/2018). (TB KUMARA/BOLASPORT.COM)

(Baca juga: Klasemen Liga 1 - Persija Geser Persib, tetapi Masih Jauh dari PSM Makassar)

Usaha Persebaya akhirnya menuai hasil pada menit ke-39 melalui Feri Pahabol.

Secara tidak terduga, Pahabol mendapatkan umpan sundulan dari Steven Paulle.

Pahabol yang tinggal berhadapan dengan Mokodompit tak menyia-nyiakan peluang tersebut untuk membuat Persebaya unggul 1-0.

Serangan bertubi-tubi terus dilakukan oleh skuat asuhan Djadjang Nurdjaman.

Namun, tak ada gol tambahan hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya paruh pertama.

Skor 1-0 untuk keunggulan Persebaya bertahan hingga babak pertama selesai.

(Baca juga: Berita Liga 1 2018 - Bhayangkara FC Ramaikan Perburuan Tiket Turnamen Asia)

Susunan Pemain:

Persebaya Surabaya (4-3-3): Miswar Saputra; Muhammad Syaifuddin, Fandry Imbiri, Otavo Dutra, Ruben Sanadi; Misbakus Solikin, Rendi Irwan, Fandi Eko Utomo; Osvaldo Haay, Oktafianus Fernando, Feri Pahabol

Pelatih: Djadjang Nudjaman

PSM Makassar (4-2-3-1): Ricky Mokodompit; Zulkifli Syukur, Steven Paulle, Abdul Rahman, Wasyiat Hasbulla; Muhammad Arfan, Rasyid Bakri; M. Rachmat, Wiljan Pluim, Fauzan Jamal; Guy Junior

Pelatih: Robert Rene Alberts

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Mourinho atau Guardiola, siapa yang akan memenangi derbi Manchester kali ini? #manchesterunited #manchestercity #josemourinho #pepguardiola

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P