Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSM Vs Persija - Ada Keputusan Merugikan dari Wasit, Teco Enggan Berkomentar

By Muhammad Robbani - Jumat, 16 November 2018 | 20:40 WIB
Bek PSM Makassar, Steven Paulle, berduel dengan penyerang Persija Jakarta, Marko Simic, di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Jumat (16/11/2018). (Media Persija Jakarta)

Saat itu kedudukan tengah berlangsung 2-1 untuk keunggulan Persija.

Tak lama setelah keputusan offside terhadap Simic, PSM menyamakan kedudukan menjadi 2-2 lewat gol Zulham Zamrun pada menit ke-77.

Selain itu, ada juga keputusan janggal lainnya saat wasit menghukum Rezaldi Hehanussa dengan kartu kuning karena dianggap menjatuhkan pemain asing PSM, Wiljan Pluim pada menit ke-80.

Dalam tayangan ulang, Wiljan Pluim terlihat jelas jatuh karena kakinya tersangkut sendiri.

Meski enggan berkomentar, Teco punya beberapa saran kepada wasit agar bisa memperbaiki kinerjanya saat memimpin suatu pertandingan.

"Saya tak biasa mengomentari kinerja wasit, saya biasa tak komentar. Saat tak menang beberapa tim biasanya menyalahkan wasit," kata Teco saat memberikan keterangan pers seusai laga.


Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra saat memberikan keterangan pers seusai laga tuan rumah PSM Makassar, Jumat (16/11/2018).(Media Persija Jakarta)

"Menurut saya, lebih bagus ada orang dari PSSI atau LIB menilai wasit. Saya pikir Indonesia harus memberikan program latihan buat wasit," ujarnya menyarankan.

Pelatih asal Brasil justru lebih menyoroti masalah stamina beberapa wasit Liga 1 yang dianggapnya kurang bagus.

"Saya lihat kondisi fisik kadang-kadang kurang, pertandingan berhenti karena kondisi fisik (wasit) kurang bagus," tuturnya.

"Kita harus bantu, jangan cuma kritik saja itu tidak bagus juga. Kita harus punya solusi, atau dari PSSI dan LIB buat bantu wasit lebih bagus lagi," ucapnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Ke mana Ilham Udin akan berlabuh selanjutnya menurut BolaSporter? #ilhamudin #ilhamudinarmayn #timnasindonesia #selangorfa

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P