Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, menurut pelatih asal Belanda itu, pemain berdarah Batak tersebut memang tidak memungkinkan untuk turun sejak awal.
(Baca juga: Jawara Liga Champions Asia 2018 Terancam Kehilangan Bek Terbaik Mereka)
Robert tahu betul dan tak sungkan untuk mengakui bahwa Ferdinand merupakan pemain yang penting bagi Juku Eja.
"Ferdinand punya sikap tak mau kalah. Dia petarung di lapangan dan penting buat tim," ujar Robert, kutip BolaSport.com dari laman resmi Liga Indonesia.
(Baca juga: Digadang-gadang Melatih Timnas Indonesia, Robert Rene Alberts Pilih Cuek dengan Alasan 'Utang')
Akan tetapi, kondisi cedera yang ada di salah satu kakinya belum benar-benar sembuh dan pulih seperti sedia kala.
"Saya sudah berkali-kali mengatakan, Ferdinand masih memiliki masalah cedera pada engkelnya," kata pria pelatih asal Belanda itu menambahkan.
Kecewa dengan Pemain Asingnya, Peter Butler: Gaji Tinggi, tapi Kualitas Rendah https://t.co/LormZIJZTc
— BolaSport.com (@BolaSportcom) November 29, 2018
(Baca juga: Sempat Kena Sanksi FIFA, PSSI Lahirkan Filanesia Walau Gagal di Piala AFF 2018)
Oleh karenanya, Robert hanya akan memainkan pemain 30 tahun tersebut ketika PSM amat membutuhkan peran dia di dalam lapangan.
"Kalau pun akhirnya saya menurunkan Ferdinand, itu karena PSM membutuhkan dia," tuturnya.
(Baca juga: Liga 1 2018 - Butuh Kemenangan, PSM Malah Alami Kerugian saat Tandang ke Jakarta)