Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Piala, plakat, dan medali juara turnamen Boost SportsFix Super Cup 2018, sudah diterima oleh perwakilan tim Persija yang khusus datang ke Malaysia kemarin.#Persija#Juara#TheJakmania#BoostSportsFixSuperCup pic.twitter.com/9W09iBExbR
— the Jakmania (@InfokomJakmania) 27 January 2018
Dalam turnamen Malaysia dengan 3 peserta tersebut, Persija Jakakrta mengumpulkan 3 poin usai menang atas Ratchaburi dengan skor 1-3 dan kalah 0-1 dari Kelantan FA.
Persija memastikan diri tampil sebagai juara usai unggul selisih gol karena Kelantan FA dikalahkan Ratchaburi 3-4 pada laga terakhir di Stadion Nasional Bukit Jalil, Malaysia (20/1/2018).
Sementara, trofi selanjutnya adalah Piala Presiden 2018.
Persija Jakarta berhasil menjadi juara Piala Presiden 2018 setelah mengalahkan Bali United dengan skor telak 3-0 dalam partai final di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Sabtu (17/2/2018).
Marko Simic menjadi aktor kemenangan Macan Kemayoran kala itu dengan mencetak 2 gol. Sementara 1 gol lain dicetak oleh Novri Setiawan.
(Baca Juga: Pelatih Persija Jakarta: Besok Malam, Robert Rene Alberts Akan Menangis)