Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kapten Persib Bandung itu menyampaikan niatnya untuk bertahan.
Kendati kontraknya akan berakhir pada 31 Desember 2018, Supardi memberi kode bakal bertahan.
Namun eks pemain Sriwijaya FC itu menyerahkan semua keputusan kepada manajemen Persib.
“Saya berharap di sini tapi semuanya tergantung manajemen, saya nggak bisa apa-apa. Ketika tim ini membutuhkan tenaga saya, ya saya berharap bisa main di sini lagi,” kata Supardi dikutip dari Tribun Jabar.
2. Ezechiel N'Douassel
Berbeda dengan Oh In-kyun dan Jonathan Bauman, Ezechiel N'Douassel dipertahankan oleh Persib.
Dituturkan Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono, Ezechiel N'Douassel masih memiliki kontrak yang panjang bersama Persib.
"Pemain asing yang kontraknya masih panjang hanya Ezechiel (N'Douassel). Sudah diperpanjang dari Juni, ditambah dua tahun lagi, sampai 2020," ucap Teddy Tjahjono dikutip BolaSport.com dari Antara News.